Orinet. Powered by Blogger.
Tag:

cara mengobati masuk angin

Masuk angin adalah penyakit tahunan untuk orang seperti saya, karena aktivitas sehari2 yang kurang sehat, Karena pekerjaan saya yang menutut saya untuk pulang sampai larut malam, masuk angin biasanya di alami orang yang daya tahan tubuhnya lemah karena pola hidup yang tidak sehat.

Bahkan saat menulis blog ini saya sedang terserang masuk angin, dari pada bengong dan meratapi nasib yang tidak sebuh2 mending nulis, setidaknya bisa menghibur. kata kakek saya orang yang jarang terkena sinar matahari pagi akan mudah sekali terkena penyakit masuk angin atau flu, dan saya rasa memang benar kehidupan sehari-hari saya jarang sekali terkena sinar matahari karena pekerjaan saya kebanyakan di dalam ruangan, makan tidak teratur juga bisa menyebabkan mudah terserang masuk angin, itu kata temen saya, beda lagi dengan kata istri saya dia bilang orang yang jarang tidur akan mudah terserang penyakit, kalau kata tetangga saya, dia bilang orang yang tidak punya uang akan mudah sekali terserang flu atau masuk angin, 

Akhirnya saya mencoba menyimpulkan bahwa semua benar, sekarang yang perlu saya lakukan adalah bagai mana mengobati penyakit saya ini, saya putuskan bertapa dulu mencari wangsit di gunung  GOOGLE dan akhirnya ketemu juga solusi yang paling tepat menurut saya pribadi yaitu : beli wedang jahe + madu 2-3 sendok teh di aduk terus di tunggu agak dingin kemudian di minum sampai habis satu gelas, alhasil keringat mengucur deras dari seluruh tubuhku, beberapa menit kemudian saya merasakan tubuh ini agak mending di banding sebelum minum jahe, dan setelah minum di sarankan untuk tidur, tapi jangan lupa sebelum tidur berdoa dulu minta kesembuhan kepada yang kuasa dan jangan lama2 tidurnya biar tidak kebablasan tidur selamanya.

Untuk pencegahannya cukup mudah bagi yang mampu, yaitu : olah raga teratur, makan teratur, tidur teratur dan usahakan olah-raga nya pagi hari antara jam 7-8 , itu dulu tips dari saya, setelah saya minum jahe saya jadi ngantuk,  he he he wasalam terimakasih