Orinet. Powered by Blogger.
Tag:

Membangun Infrastruktur RT-RW-net

  1. RT/RW-net


    RT-RW-net adalah usaha untuk membuat akses internet menjadi murah dalam ruang lingkup RT / RW atau lebih jauh. RT-RW-net pada dasarnya hanya sebuah jaringan komputer biasa yang menghubungkan antar komputer sehingga mampu berkomunikasi satu dengan yang lainnya. Ada beberapa media yang dapat di gunakan sebagai sarana penghubung yaitu kabel, gelombang radio, fiber Optic, dll.
    Namun media apapun yang di gunakan tidaklah menjadi masalah, semua tergantung dari kebutuhan dan letak geografis area yang akan di bangun RT-RW-net. Hal ini yang menjadi tolak ukur tepat dan tidaknya pemanfaatan peralatan yang akan di gunakan.
    Untuk mencakup lokasi yang luas biasanya peralatan yang di gunakan adalah wireless, namun jika lokasi yang akan di bangun letaknya cukup dekat alangkah baiknya di gunakan sambungan kabel karena hal itu akan meringankan dari segi finansial.
    Perhitungan dasar RT-RW-net adalah sebagai berikut : jika kita berlangganan internet misal telkom speedy kita ambil paket unlimitted maka kita harus membayar sekitar 828rb/ bln. Kemudian kita bagi ke banyak pelanggan misal 10 pelanggan dengan harga 200rb /bln maka akan di peroleh nilai 2jt, setelah di potong untuk membayar speedy sebesar 828rb maka sisa yang bisa di peroleh adalah Rp. 1,172.000,-.
    Tapi biasanya keuntungan yang di peroleh tidak bersifat langsung dari tagihan bulanan, misal dengan RT-RW-net kita bisa menggunakan internet tanpa harus bayar dan malah dapat keuntungan, dengan adanya internet usaha kita lebih maju, dengan adanya internet maka dapat meningkatkan pendidikan dan lain sebagainya.
    Peralatan standar yang di butuhkan di sisi server adalah sebagai berikut :
    1. AP 2.4Ghz Rp. 2.000.000
    2. Router / mikrotik Rp. 2.500.000
    3. Antena Omni 2,4Ghz Rp. 1.600.000
    4. Switch 8 port RP. 250.000
    5. Kabel UTP Rp. 875.000
    6. Pigtail Rp. 115.000
    7. Box external Rp. 200.000
    8. Kabel Listrik 40meter Rp. 320.000
    9. Modem ADSL Rp. 400.000
    10. Konektor RJ45 Rp. 75.000
    11. Peralatan Listrik Rp. 100.000

    Maka akan di peroleh total Rp. 8.435.000 Biaya di atas belum termasuk tower dan jasa instalasi.